Perfect World Online Spear Thingy

Rabu, 21 Oktober 2015

Puncak acara dalam rangka menyambut HUT SMA Negeri 1 Tampaksiring

Sebelumnya, berbagai macam kegiatan telah dilakukan dalam rangka memeriahkan HUT SMA Negeri 1 Tampaksiring yang ke-16 (dwi windhu). Akhirnya, pada tanggal 20 oktober 2015, kegiatan tersebut telah mencapai puncaknya dimana pada hari itu, diadakan acara yang diselenggarakan di Wantilan Pura Pucak Tegeh, Br. Manukaya Anyar, Kecamatan Tampaksiring. Dalam acara ini warga sekolah dan para undangan  mengenakan Pakaian Adat. Sebelum kegiatan ini dimulai, warga sekoah terlebih dahulu Sembahyang di Pura Pucak Tegeh untuk memohon keselamatan serta kelancaran dalam mengadakan acara ini. Setelah itu, warga sekolah duduk di kursi yang telah disediakan sebelumnya sambil menunggu para Undangan datang. Adapun Tamu yang diundang yaitu : perwakilan dari Bupati Gianyar, Kepala Polsek Tampaksiring, Bapak Camat Tampaksiring, Peserta yang mengikuti lomba-lomba tingkat SMP se- kabupaten Gianyar, Alumni SMA Negeri 1 Tampaksiring serta masih banyak tamu Undangan lainnya.

Acara pun dimulai pada jam 09.00 yang diawali dengan Tabuh Gong yang dimainkan oleh sekaa gong dari Sanggar Krisma. Acara ini berlangsung tertib dan meriah karena diisi dengan hiburan-hiiburan di akhir acara. Adapun rangkaian acara yang diadakan pada hati itu yaitu :
1.       Tari Pembukaan yaitu Tari Pendet yang diiringi tabuh dari Sekaa Gong.


2.       Sambutan dari bapak kepala SMA Negeri 1 Tampaksiring.


3.       Sambutan Dari Perwakilan Bupati Gianyar, lalu dilanjutkan dengan pemotongan Tumpeng.



4.       Menyanyikan Lagu Mars SMA Negeri 1 Tampaksiring dan Bunga Pucuk oleh Tim Paduan Suara.



5.       Pertunjukkan Tarian Maskot SMA Negeri 1 Tampaksiring yang diiringi tabuh dari Sekaa Gong.


6.       Penyerahan Piala dan Piagam Penghargaan kepada siswa-siswi tingkat SMP se-kabupaten


Gianyar yang mengikuti lomba-lomba. Adapun peraih juara dalam lomba yaitu :
                                I.            Lomba Olimpiade Sains
a)      Juara I           : Peserta dari SMP Negeri 1 Gianyar
b)      Juara II          : Peserta dari SMP Negeri 1 Gianyar
c)       Juara III        : Peserta dari SMP Negeri 1 Tegallalang
d)      Harapan I     : Peserta dari SMP Negeri 1 Gianyar
e)      Harapan II   : Peserta dari SMP Negeri 1 Tegallalang
                              II.            Lomba Story Telling
a)      Juara I           : Peserta dari SMP Negeri 1 Tampaksiring
b)      Juara II          : Peserta dari SMP Negeri 1 Ubud
c)       Juara III        : Peserta dari SMP Negeri 1 Ubud
d)      Harapan I     : Peserta dari SMP Negeri 1 Tampaksiring
e)      Harapan II   : Peserta dari SMP Ambarawati Tampaksiring
                            III.            Lomba Pidarta Bahasa Bali
                            IV.            Lomba Story Telling
a)      Juara I           : Peserta dari SMP Negeri 1 Ubud
b)      Juara II          : Peserta dari SMP Negeri 1 Ubud
c)       Juara III        : Peserta dari SMP Negeri 3 Tampaksiring
d)      Harapan I     : Peserta dari SMP Negeri 3 Tampaksiring
e)      Harapan II   : Peserta dari SMP Negeri 1 Gianyar

7.       Doa yang diikuti oleh warga sekolah dan Para Undangan
8.       Sambutan dari Kepala Polsek Tampaksiring

Selanjutnya, acara ini diisi dengan penampilan oleh Band dari Pengurus OSIS, Band dari Guru-guru, Band dari Alumni SMA Negeri 1 Tampaksiring, dan salah satu Band terkenal di Bali yang diundang dalam acara ini yaitu Lolot Band.


Band dari Guru-guru

Band dari OSIS

Band Alumni SMA Negeri 1 Tampaksiring
 
Lolot Band


Demikianlah rangkaian acara yang diadakan pada hati itu dalam rangka menyambut HUT SMA Negeri 1 Tampaksiring yang ke-16 (dwi windhu). Semoga SMA Negeri 1 Tampaksiring semakin berprestasi baik di bidang akademik maupun non-akademik dan semakin Jaya untuk kedepannya. Apabila ada kesalahan dalam penulisan kata dalam postingan yang saya publikasikan, saya minta maaf. Akhir kata, saya sebagai penulis mengucapkan “Selamat Ulang Tahun SMA Negeri 1 Tampaksiring yang ke Dwi Windhu”

Jumat, 16 Oktober 2015

Gerak Jalan Santai SMA Negeri 1 Tampaksiring

Serangkaian dengan kegiatan HUT SMA Negeri 1 Tampaksiring yang ke-16 (dwi windhu), pada tanggal 17 Oktober 2015, panitia penyelenggara mengadakan kegiatan gerak jalan santai. Dalam kegiatan ini, Start dan Finishnya di lapangan Pura Mengening, Br. Saraseda, Kecamatan Tampaksiring. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh warga SMA Negeri 1 Tampaksiring. Sebelum kegiatan jalan santai dimulai, Warga sekolah menanam pohon di sekitar lapangan pura Mengening. Kegiatan ini dilepas oleh bapak Camat Tampaksiring. Kegiatan ini dimulai dari jam 07.30 sampai selesai. Rute perjalanannya yaitu menyusuri desa-desa yang berada di kecamatan tampaksiring. Kegiatan ini disponsori oleh beberapa perguruan tinggi seperti : Elizabet Internasional dan Alfa prima serta perusahaan barang dan jasa seperti : Dewatacomm, Ganesha Operation, Segara Windhu dan lain-lain. Di tengah perjalanan, pengurus osis membagikan kupon kepada peserta gerak jalan santai yang nantinya akan diundi setelah semua peserta mencapai Finish. Di sela-sela pengumuman pemenang pengundian, diadakan pentas Band yang diisi oleh guru-guru serta siswa-siswi SMA Negeri 1 Tampaksiring yang sebelumnya sudah mendaftarkan diri kepada panitia. Hadiah yang diberikan bermacam-macam yang kebanyakan diberikan oleh lembanga yang mensponsori kegiatan ini. Adapun hadiah utamanya yaitu 2 buah kipas angin dan 2 buah Ricecooker. Kegiatan ini bukan hanya untuk berolahranga saja melainkan untuk memperkenalkan desa-desa yang jarang dikunjungi oleh warga kelas serta sebagai ajang untuk menyalurkan kreativitas khususnya dalam bidang seni musik.








Demikianlah kegiatan yang diadakan dalam rangka memeriahkan HUT SMA Negeri 1 Tampaksiring. Melalui kegiatan ini, semoga dapat meningkatkan kerukunan bagi warga sekolah.

Lomba Tarik Tambang Putri SMA Negeri 1 Tampaksiring

Pada tanggal 16 Oktober 2015, sesuai dengan rangkaian HUT SMA Negeri  1 Tampaksiring yang ke-16 (dwi windhu) panitia penyelenggara mengadakan lomba Tarik Tambang Putri. Lomba ini diikuti oleh 5 orang putri yang dijadikan sebagai perwakilan dari masing-masing kelas untuk ikut berpartisipasi dalam lomba tersebut. Tidak hanya itu, bapak guru yang hadir di lapangan serta pengurus osis putra yang ada lapangan  juga turut serta mengikuti lomba demi memeriahkan acara tersebut. Perlombaan ini diadakan di lapangan Br. Saraseda, kecamatan Tampaksiring. Perlombaan berlangsung seru dan sesekali membuat penonton tertawa. Diadakannya perlombaan ini bukan hanya semata-mata untuk mencari juara, melainkan sebagai ajang untuk melatih kekompakkan dan kerja sama yang baik antar peserta dalam sebuah kelompok. Namun, pada pada waktu perlombaan ada peserta putrid yang mengalami cedera ringan. Kejadian itu pun langsung ditangani oleh panitia dan perlombaan pun kembali berjalan.






Demikianlah kegiatan lomba dalam rangka memeriahkan HUT SMA Negeri 1 Tampaksiring. Kalah ataupun menang sudah menjadi hal yang biasa. Namun, yang terpentung adalah semangat untuk berpartisipasi serta selalu berusaha untuk menang. Adapun pembagian hadiah juaranya akan dibagikan pada saat puncak kegiatan HUT SMA Negeri 1 Tampaksiring tepatnya tanggal 20 Oktober 2015. Sekedar informasi, tanggal 17 Oktober 2015 diadakan gerak jalan santai yang diadakan di lapangan Pura Mengening, Br. Saraseda, Kecamatan Tampaksiring.

Kamis, 15 Oktober 2015

Lomba Tarik Tambang Putra SMA Negeri 1 Tampaksiring

Serangkaian dengan kegiatan HUT SMA Negeri 1 Tampaksiring yang ke-16 (dwiwindu), pada tanggal 15 Oktober 2015, panitia penyelenggara mengadakan lomba tarik tambang putra di lapangan Br. Saraseda, Kecamatan Tampaksiring. Peserta lomba diikuti oleh 7 orang putra yang dijadikan sebagai perwakilan dari masing-masing kelas untuk ikut berpartisipasi dalam lomba tersebut. Perlombaan dimulai pada pagi hari sampai selesai. Merlombaan berlangsung sangat seru dan menegangkan. Dalam permainan ini, untuk mendapatkan juara diperlukan kekompakkan serta koordinasi antar peserta dalam sebuah kelompok. Diadakannya perlombaan ini bukan hanya semata-mata untuk mencari juara, melainkan sebagai ajang untuk saling bekerja sama serta menjalin kerukunan antar kelompok. Dalam kegiatan ini, kita juga diajarkan untuk mengakui kekalahan serta tidak bersikap sombog jika menang. Namun, dalam perlombaan ini ada-ada saja kelompok yang melakukan tindakan yang tidak patut ditiru. Contohnya, waktu pertandingan ada 2 kelompok peserta lomba yang sengaja melepas tali tarik tambang pada saat tali itu ditarik, sehingga menyebabkan kelompok peserta yang masih memegang talinya terjatuh. Untung saja, dalam insiden tersebut tidak terjadi cidera yang dialami oleh peserta lomba.






Demikianlah kegiatan lomba untuk memeriahkan HUT SMA Negeri 1 Tampaksiring. Adapun pembagian hadiah juaranya akan dibagikan pada saat puncak acara HUT sekolah, tepatnya tanggal 20 Oktober 2015. Sekedar Informasi, pada tanggal 16 Oktober 2015 diadakan lomba tarik tambang putri yang diadakan di tempat yang sama.

Selasa, 13 Oktober 2015

Kegiatan Lomba Dalam Rangka Memeriahkan HUT SMA Negeri 1 Tampaksiring

Serangkaian dengan kegiatan HUT SMA Negeri 1 Tampaksiring yang ke-16 (dwiwindu), pada tanggal 13 Oktober 2015 diadakannya kegiatan lomba yang diikuti oleh siswa-siswi tingkat SMP se-Kabupaten Gianyar. Kegiatan tersebut dimulai dari jam 8.00 pagi sampai selesai. Kegiatan tersebut dilaksanakan di tiga tepat yang berbeda. Adapun lomba-lomba yang dilaksanakan pada hari tersebut yaitu :
1.       Lomba Olimpiade Akademik
Lomba Olimpiade Akademik dilaksanakan di ruangan kelas SMA Negeri 1 Tampaksiring. Mata pelajaran yang dilombakan yaitu Matematika, IPA dan IPS. Diadakannya lomba ini bukan hanya semata-mata mencari juara dan hadiah, melainkan untuk menambah pengalaman melalui melalui kegiatan ini guna melatih mental peserta olimpiade dengan harapan bisa menjadi bibit-bibit baru yang berprestasi di bidang akademik yang ditekuninya.
2.       Lomba Story Telling
Lomba Sory Telling dilaksanakan di Wantilan Asrama Manukaya Anyar yang letaknya berdekatan dengan SMA Negeri 1 Tampaksiring. Dalam lomba ini, peserta dituntut untuk menceritakan cerita-cerita masa lampau yang diceritakan dengan Bahasa Inggris disertai dengan alat peraga yang telah disediakan oleh masing-masing peserta lomba. Disamping mencari juara, melalui lomba ini siswa-siswi yang mengikuti lomba diharapkan bisa memantapkan keterampilan berbahasa inggris serta serta dapat menambah wawasan khususnya mengetahui cerita-cerita masa lampau  yang diwariskan sejak turun temurun.
3.       Lomba Pidarta Bahasa Bali
Lomba Pidarta Bahasa Bali diikuti oleh 23 peserta yang diadakan di Wantilan Pura Pucak Tegeh, Manukaya Anyar Tampaksiring. Dalam lomba ini, peserta dituntut untuk tampil dengan mengenakan pakaian Adat Bali dan perpidato menggunakan bahasa Bali baik menggunakan teks maupun tidak menggunakan teks disertai dengan Gestur (gerakan tubuh). Adapun pengumuman juaranya, sudah disampaikan setelah semua peserta sudah tampil.






Demikianlah kegiatan HUT SMA Negeri 1 Tampaksiring yang dilaksanakan pada tanggal 14 Oktober 2015. Mengenai pembagian hadiah juara lomba, akan dibagikan pada saat puncak kegiatan 
HUT sekolah, tepatnya tanggal 20 Oktober 2015.